Home business Transformasi SDM Bikin Kinerja Tugu Insurance Moncer, Tingkat Turn Over Karyawan Turun

Transformasi SDM Bikin Kinerja Tugu Insurance Moncer, Tingkat Turn Over Karyawan Turun

66
0


Liramedia

Industri asuransi semakin memperbaiki kemampuan tenaga kerja-nya guna mendongkrak aktivitas usahanya. Untuk meraih hasil sesuai harapan, PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melaksanakan perubahan dimulai dari proses perekrutan bakat sampai ke penyusunan strategi penggajian yang efektif serta bersaing.

Direktur Keuangan dan Layanan Korporat Tugu Insurance, Emil Hakim, memastikan pemenuhan kebutuhan SDM melalui perencanaan yang matang (
manpower planning
) serta melakukan analisis kebutuhan yang berkelanjutan. Proses rekrutmen juga harus tepat sasaran.

Didukung oleh sistem teknologi yang memudahkan proses dan memberikan pengalaman terbaik bagi kandidat. Selain itu, Tugu Insurance juga melakukan sejumlah cara untuk dapat meningkatkan kualitas karyawannya, di antaranya melalui
reskilling
dan
upskilling
karyawan.

Program ini juga bertujuan untuk mencapai efektivitas dalam biaya, yaitu melakukan investasi yang tepat pada talent-talent terbaik, baik dalam proses perekrutan, pelatihan, maupun pengintegrasian karyawan.

“Tugu Insurance terus berupaya memastikan bahwa perusahaan mampu bersaing dalam mempertahankan karyawan yang berkualitas dan berpotensi tinggi, agar terus produktif dan bertahan di perusahaan. Kami telah melakukan berbagai program peningkatan pengetahuan dan keahlian karyawan, serta terus menanamkan budaya perusahaan demi keberlanjutan usaha,” ungkap Emil, Kamis (24/4).

Penerapan strategi SDM, lanjut dia, berdampak langsung pada kinerja keuangan Tugu Insurance. Tecermin dari
core net profit
konsolidasi sebesar Rp 706 miliar selama 2024, dengan beban usaha yang turun 6,41 persen
year-on-year
(YoY) berada di angka Rp 760,12 miliar.

“Bahkan dalam 3 tahun terakhir, terjadi peningkatan pada berbagai parameter seperti pendapatan bisnis, hasil
underwriting
, hasil investasi, hingga peningkatan laba usaha di luar pendapatan lain-lain,” imbuhnya.

Strategi transformasi SDM Tugu Insurance juga berdampak positif pada
level engagement
karyawan, yang diukur berdasarkan Engagement Score Survey pada level 82 dari 100. Di sisi lain, juga berhasil menurunkan tingkat
voluntary turnover rate
dari 8,51 persen menjadi 5,64 persen per Desember 2024.

Tugu Insurance membuktikan pencapaiannya dengan memperoleh penghargaan prestisius kategori Best Onboarding Experience dalam ajang Employee Experience Award 2025 yang digelar Human Resources Online (HRO) di Jakarta. Ajang tersebut merupakan bagian dari
lighthouse independent media
yang memiliki fokus serta ketertarikan pada kemajuan SDM di Indonesia, Singapura, Malaysia, Hong Kong, Thailand, Filipina, dan negara Asia lainnya.

“Kami harap pencapaian ini dapat terus dipertahankan dan akan selalu melakukan
improvement
guna meningkatkan
positive employee experience
, yang nantinya dapat memberikan dampak positif pula bagi seluruh
stakeholders
,” tandas Emil.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here